Cara Melindungi Artikel Dari Copy Paste Dengan Mudah

Cara Melindungi Artikel Dari Copy Paste Dengan Mudah

Cara Melindungi Artikel Dari Copy Paste Dengan Mudah - Melindungi artikel kita saat ini adalah salah satu hal cukup perlu dilakukan, mengingat maraknya saat ini kegiatan plagiat copy-paste dalam dunia blogging.

Karna hal copy-paste seperti sudah sangat menjadi kebiasaan dikalangan blogger saat ini, terlebih untuk mereka yang menyalin artikel orang lain tanpa menyertakan link sumber dari mana mereka mendapatkan artikel tersebut.

Oleh, karna itu perlu dilakukan pencegahan agar kegiatan copy-paste diblog kita menjadi berkurang. Ya, setidaknya akan menyulitkan orang-orang yang tidak bertanggung jawab untuk menyalin begitu saja setiap artikel yang kita buat dengan susah payah.

Baiklah, untuk mempersingkat waktu. bagi anda yang ingin menerapkan tutorial kali ini tentang bagaimana Cara Melindungi Artikel Dari Copy Paste Dengan Mudah, dengan bantuan fungsi CSS pada template.

Cara Melindungi Artikel Dari Copy Paste Dengan Mudah
  1. Masuk ke akun Blogger
  2. Pilih Template > Edit HTML
  3. Lalu cari kode ]]></b:skin> dan paste code berikut tepat diatasnya.
.post-body{
 -webkit-user-select: none;
 -khtml-user-select: none;
 -moz-user-select: none;
 -ms-user-select: none;
 user-select: none;
}

Dengan kode CSS diatas maka semua tulisan yang terdapat dalam post-body tidak dapat diseleksi. Dan jika anda ingin mengaktifkan fungsi seleksi pada tulisan tertentu pada post-body, anda cukup menambahkan kode dibawah ini pada css anda, dan tambahkan parent ID tertentu, misal pre atau blockquote.
pre{
 -webkit-user-select: text;
 -khtml-user-select: text;
 -moz-user-select: text;
 -ms-user-select: text;
 user-select: text;
}
Nah, selesai. sekarang artikel anda sudah dilindungi dari tangan-tangan jahil blogger yang tidak bertanggung jawab, yang ingin menyalin artikel anda. Sekian tutorial kali ini, semoga dapat membantu anda semua dalam mengatasi sebuah masalah dalam blogger. Sampai jumpa..

#Tags

Tidak ada komentar untuk *Cara Melindungi Artikel Dari Copy Paste Dengan Mudah!

Silahkan berkomentar sesuai topik artikel diatas dan jangan buang waktu anda hanya untuk membuat komentar SPAM disini.